Tanjungmorawa (SIB)
Diduga setelah mengembosi ban mobil dengan paku, dua perampok mengenakan helm dan masker, mengambil tas sandang milik seorang dokter setelah memecahkan kaca pintu sebelah kiri mobilnya.
Akibat mempertahankan tas sandang, telapak tangan kiri korban mengalami luka robek dengan 4 jahitan, terkena serpihan kaca pintu mobil, saat parkir di bahu jalan tol Belmera Km 32.400 Desa Bangunsari Kecamatan Tanjungmorawa Kabupaten Deliserdang, Kamis (12/1) pukul 16.30 WIB.
Dari dalam tas sandang, sebuah dompet berisi KTP, 5 kartu ATM, kartu IDI, BPJS, kartu KKI, SIM A, SIM C dan STNK sepeda motor serta uang tunai Rp 700 ribu, raib digondol rampok.
Selain itu, kaca mata resep dan stempel Puskesmas, yang berada di dalam tas sandang, sehingga kerugian diperkirakan mencapai Rp 3 juta lebih.
Kejadian itu disampaikan korban, dr Hermida (43) warga Kecamatan Medan Johor di Mapolsek Tanjungmorawa.
Dalam laporan pengaduannya disebutkan, setelah pulang kerja dia melintas dari jalan bandara dan sempat beristirahat sebentar di SPBU yang berada di Jalan Arteri Kualanamu Desa Buntu Bedimbar.
Beberapa saat istirahat, dia melanjutkan perjalanan dan masuk ke gerbang tol Tanjungmorawa. Namun saat memasuki gerbang tol, korban sebelumnya sudah curiga dengan kondisi mobilnya yang dicurigai kempes ban.
Sekira 1 Km dari pintu gerbang tol menuju Medan, dia menghentikan mobilnya dan parkir di pinggir jalan serta melihat bahwa ban belakang sebelah kiri sudah kempes total.
Melihat kondisi mobil, korban langsung masuk ke dalam mobil serta mengunci pintu mobil sembari menelepon suaminya agar datang untuk mengganti ban mobil.
Beberapa saat, dari arah depan, seorang pria mengenakan helm hitam dan pake masker warna hitam, tiba-tiba mendatanginya dan menunjuk bahwa ban mobilnya kempes, serta memberi isyarat menawarkan jasa untuk mengganti ban mobilnya.
Curiga melihat ada pria tiba-tiba datang dengan mengenakan helm dan masker, padahal sepeda motor tidak bisa melintas di jalan tol, korban tidak mau membuka kaca mobil dan melambaikan tangan menolak tawaran pria tersebut.
Pria tersebut selanjutnya berjalan sebentar ke arah depan, namun kembali mendatanginya mendekati pintu sebelah kanan, dan kembali menawarkan jasanya.
Tawaran kedua itu, membuat korban cuek dan mengalihkan pandangan dengan memainkan ponselnya.
Kemudian, seorang lagi teman pelaku rampok dengan mengenakan helm dan masker, dari arah belakang mendekati pintu sebelah kiri, juga menawarkan jasanya untuk mengganti ban mobil.
Korban yang semakin curiga menjadi ketakutan, sehingga tidak mau menjawab tawaran itu, dan sibuk menelepon suaminya yang sudah berada di jalan.
Tiba-tiba pria yang berdiri di pintu sebelah kiri, langsung memecahkan kaca pintu mobil serta mengambil tas sandang yang diletakkan di jok sebelah kiri depan.
Aksi pelaku rampok, membuat korban menarik kembali tas sandangnya untuk mempertahankan tasnya. Namun pelaku rampok dengan kasar menarik tas sandang dan pergi meninggalkan mobil.
Pria yang ada di samping kanan, pergi ke arah depan dan masuk ke dalam mobil yang sudah parkir di depan berjarak sekira 500 meter, sedang pria yang mengambil tas sandang berlari ke seberang jalan tol dan diperkirakan memasuki wilayah pemukiman warga.
Korban yang tidak terima, keluar dari mobil dan menjerit minta tolong telah dirampok kepada pengemudi mobil truk yang melintas.
Selanjutnya mobil truk itu mengejar mobil yang digunakan pelaku rampok, namun selanjutnya tidak diketahui kemana arahnya.
Kapolsek Tanjungmorawa Polresta Deliserdang, AKP Firdaus Kemit SH didampingi Kanit Reskrim Iptu OJ Samosir SH, ketika dikonfirmasi SIB, Jumat (13/1) membenarkan adanya laporan pengaduan itu.
Pihaknya kini melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan alat bukti mencari rekaman CCTV di jalan tol serta di SPBU. (C1/a)