Kamis, 19 September 2024

Budidaya Kakao Potensial di Dolok Silau Simalungun

Mey Hendika Girsang - Sabtu, 14 September 2024 15:21 WIB
165 view
Budidaya Kakao Potensial di Dolok Silau Simalungun
Foto SNN/Mey Hendika Girsang
KAKAO : Tanaman kakao tumbuh subur dan menciptakan buah segar di dekat gubuk perladangan Desa Dolok Mariah, Kecamatan Dolok Silau, Kabupaten Simalungun, Sabtu (14/9/2024).
Simalungun (harianSIB.com)

Empat desa di wilayah Kecamatan Dolok Silau, Kabupaten Simalungun sangat potensial membudidayakan kakao. Pasalnya, struktur tanah dan suhu udara cukup mendukung.

Empat desa itu adalah Desa Togur, Desa Dolok Mariah, Desa Marubun dan Desa Mariah Dolok. Desa itu berada di sekitar perbatasan Dolok Silau dengan Kabupaten Deli Serdang.

Baca Juga:

"Suhu udara di situ sekira 25-27 DC. Struktur tanahnya pun masih berada dikisaran PH 6-7. Jadi sangat potensial budidaya kakao," kata Ketua Koptan Juma Bolon Edwin ST, Sabtu (14/9/2024).

Edwin menyebut, lingkungan yang alami bagi tanaman kakao atau coklat adalah hutan tropis. Dengan demikian, curah hujan, kelembaban udara, intensitas cahaya dan angin meliputi daerah itu, sehingga menjadi faktor penting terhadap pertumbuhan kakao.

Baca Juga:

"Empat desa itu memiliki hal tersebut (hutan tropis, kelembaban udara, intensitas cahaya dan angin). Jadi sangat cocok membudidayakan kakao di daerah itu," ujarnya.

Menurut Edwin, kakao memiliki nilai ekonomi tinggi untuk meningkatkan kesejahteraan petani. Karena itu, dia mengajak petani untuk membudidayakan kakao guna meningkatkan pendapatan.

"Mari menanam coklat, karena nilai ekonominya tinggi," katanya sembari meminta Pemkab Simalungun mensosialisasikan hal tersebut kepada petani, agar petani menanam coklat untuk kesejahteraan petani. (**)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
komentar
beritaTerbaru
6 Juta Data NPWP Bocor

6 Juta Data NPWP Bocor

Jakarta (SIB)Direktorat Jenderal Pajak buka suara soal dugaan 6 juta data Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) termasuk milik Presiden Joko Widodo

Headlines