Humbahas (SIB)
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Sumatera Utara melalui Satgas Covid-19 Sumut Partai Hanura menyerahkan bantuan bahan pokok makanan sebanyak 200 paket kepada masyarakat terdampak virus corona (Covid-19) di daerah pemilihan (dapil) Sumut IX.
Hal itu disampaikan anggota DPRD Sumut Irwan Simamora, kepada wartawan saat penyerahan bantuan bahan pokok berupa beras 5 Kg, kacang hijau 1 Kg dan minyak goreng 1 liter kepada pengurus DPC Partai Hanura Humbahas, Taput dan Toba di Kantor DPC Hanura Humbahas, di Jalan Karya Doloksanggul, Sabtu (35/4/2020). Bantuan itu selanjutnya akan disalurkan kepada masyarakat di daerah masing-masing.
Anggota DPRD Sumut Dapil IX yang juga Ketua DPC Partai Hanura Humbahas itu mengatakan, pemberian bantuan tersebut instruksi DPP dan DPD Partai Hanura untuk segera membantu warga Sumut yang terdampak Covid-19.
“Dengan kemampuan kami yang terbatas, Partai Hanura berbagi kepada masyarakat kurang mampu, dengan maksud dapat meringankan kesulitan sebahagian masyarakat terdampak Covid-19. Kami juga menyampaikan pesan, untuk tetap bersabar dan berharap setiap masalah dan kesulitan ada awal dan akhirnya, sehingga kita semua bisa melewatinya,†ucap Irwan.
Wakil Bendahara DPD Partai Hanura Sumut yang juga Wakil Ketua DPRD Humbahas, Labuan Sihombing mengatakan, pemberian bantuan itu melibatkan seluruh anggota DPRD Sumut dan Fraksi Hanura di setiap dapil masing-masing. (*)